Dua Pria Coba Mencuri Genset di Bontang Selatan, Terekam Kamera Warga
Bontang, 18 Januari 2025 – Pada 17 Januari 2025, dua pria terekam kamera saat mencoba mencuri genset milik warga di Kampung Makassar, RT 19, Kelurahan Berbas Pantai, Bontang Selatan. Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 22.00 WIB, ketika kedua pelaku berusaha mengambil genset yang terparkir di halaman rumah korban.
Saksi mata yang melihat kejadian tersebut segera merekam aksi kedua pria itu. Salah satu pelaku berusaha untuk berkomunikasi dengan warga yang sedang merekam dan mengakui bahwa genset tersebut adalah miliknya dan dia hanya ingin mengambilnya kembali, sementara rekannya mengawasi situasi sekitar. Namun Setelah kejadian itu belakangan warga akhirnya tau bahwa genset itu adalah milik warga sekitar yang di curi oleh kedua pria yang belum diketahui identitasnya itu, warga langsung melaporkan peristiwa tersebut kepada pihak kepolisian dan mengingatkan warga sekitar untuk lebih waspada.
Kapolsek Bontang Selatan, AKP Bambang S, mengonfirmasi bahwa laporan sudah diterima, dan polisi sedang melakukan penyelidikan lebih lanjut. Pihak kepolisian juga mengimbau masyarakat untuk segera melapor jika melihat kegiatan mencurigakan di lingkungan mereka.
Hingga saat ini, kedua pelaku masih dalam pengejaran. Polisi sedang bekerja untuk mengidentifikasi pelaku dan mengungkap alasan di balik percobaan pencurian tersebut.